Setu Babakan Perkampungan Budaya Betawi - Tempat Wisata Murah Jakarta
Setu babakan adalah sebuah danau / setu yang sekaligus juga dijadikan sebagai tempat pelestarian budaya Betawi, selain dapat berekreasi disana juga sering diadakan event-event yang bertajuk budaya bertawi mulai dari kesenian, tari-tarian, fashion dan juga makanan khas tanah kelahiran sipitung tersedia disana. Area setu babakan memiliki luas 5 hektar dengan perkampungan yang mengeilingi danau dengan kedalaman 1 hingga 5 meter dan mulai dibuka untuk mumum pada tahun 2000 oleh gubernur Sutiyoso yang kala itu juga bertepatan dengan hari jadi kota Jakarta.
LOKASI DAN AKSES KE SETU BABAKAN
Setu babakan ini sangat mudah diakses karena lokasinya juga tidak terlalu jauh dari pusat kota yaitu di Srengseng Sawah, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta selatan. Ketika hendak menuju kelokasi anda bisa menggunakan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.
Rute Menuju Setu Babakan Menggunakan Kendaraan Umum
- Dari Terminal Pasar Minggu, Naik kopaja jurusan Ragunan dan turun di depan gerbang Perkampungan Budaya Betawi setu babakan
- Melalui Commuter Line anda bisa turun di stasiun Universitas Pancasila kemudian naik ojek dengan ongkos Rp. 10.000,-
- Naik Busway anda bisa turun di Halte ragunan kemudian melanjutkan dengan naik Kopaja atau naik ojek
HARGA TIKET MASUK KE SETU BABAKAN
Untuk dapat masuk ke tempat wisata ini anda tidak akan dipunguti biaya apapun alias geratis namun bagi anda yang membawa kendaraan, anda akan dipintai biaya perkir kendaraan sebesar Rp. 2.000,- untuk kendaraan roda 2 dan Rp. 5.000,- untuk kendaraan roda 4 atau mobil.
Disana selain anda dapat melihat dan mengenal berbagai budaya betawi, anda juga dapat meinkmati keindahan danau sambil menikmati es kelapa ataupun kerak telor ditemani semilir angin di pinggir danau. Atau anda juga bisa mengarungi danau dengan mencoba wahana perahu bebek dengan biaya hanya sebesar Rp. 5.000,- anda dapat mengeksplore keindahaan perkampungan budaya betawi ini dari tengah danau.
RAGAM WISATA BUDAYA SETU BABAKAN
Buat anda yang ingin menyaksikan berbagai kegiatan seni budaya betawi anda bisa datang pada hari-hari libur nasional ataupun akhir pekan, anda bisa menuju ke area sebelah barat, disana ada panggun acara yang biasa digunakan untuk menam[ilkan berbagai kesenian sepertin Tanjidor, lenong, Ondel-ondel dan juga kesenian betawi lainya.
Atau mungkin anda ingin mencicipi makanan khas betawi seperti kerak telor, dodol betawi, arum manis, toge goreng, Rujak bebek, dan juga nasi ulam atau mungkin jika anda haus anda bisa mencoba minuman khas seperti bir pletok, se potong dan juga es duren yang semua juga tersedia disana. dan berikut adalah pesona wisata setu babakan melalui video.
Bagai mana? tertarik kah untuk mengunjungi setu babakan?
Setu babakan ini selain menjadi tempat wisata juga sekaligus menjadi tempat pelestarian budaya bangsa yang harus dijaga dan anda harus bangga memiliki dan juga kita lestarikan untuk anak cucu kita, jangan sampai nantinya mereka hanya bisa mengetahui dan melihatnya dari sebuah foto dan juga video di Search enggine jadi masi kita, cinta budaya Indonesia..
Salam..
" Setu Babakan Perkampungan Budaya Betawi Tempat wisata Murah jakarta "
Comments
Post a Comment